• Jelajahi

    Copyright © JAGUARNEWS77.COM
    Best Viral Premium Blogger Templates

    JMSI

    Total Tayangan Halaman

    More Post

    Semangat Kebangsaan dan Cinta Tanah Air, Petugas Lapas Narkotika Jakarta Selalu Kibarkan Bendera Setiap Hari serta Pemutaran Lagu Kebangsaan

    10/01/25, 14:49 WIB Last Updated 2025-01-10T08:00:59Z
    JAGUARNEWS77.com // Jakarta - Dalam rangka menumbuhkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air, petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta secara konsisten melaksanakan pengibaran Bendera Merah Putih setiap hari. Kegiatan ini menjadi wujud nyata penghormatan terhadap simbol Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sekaligus meningkatkan jiwa nasionalisme.

    Pengibaran Bendera Merah Putih dilakukan oleh petugas yang mengenakan seragam dinas lengkap sebagai bentuk penghormatan kepada bendera negara. Proses pengibaran dimulai setiap pagi pukul 06.00 WIB dan dilanjutkan dengan pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya hingga pukul 10.00 WIB. Pada sore hari, kegiatan serupa dilakukan kembali pukul 15.30 WIB hingga 18.00 WIB sebelum penurunan bendera.

    Kepala Lapas Narkotika Jakarta, Fonika Affandi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk internalisasi nilai-nilai kebangsaan.

    “Kita ingin menanamkan nilai cinta tanah air dan penghormatan kepada simbol-simbol negara, sehingga setiap individu di sini dapat memahami makna kebangsaan secara mendalam,” ujar Fonika.

    Lagu kebangsaan yang diputar setiap hari menghadirkan suasana khidmat dan menggugah rasa kebanggaan sebagai bangsa Indonesia. Pemutaran lagu ini juga menjadi pengingat bahwa persatuan dan kesatuan harus terus dijaga.

    Dengan langkah kecil namun penuh makna ini, Lapas Narkotika Jakarta berharap dapat terus memberikan teladan dalam upaya menanamkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air. "Semangat ini harus terus menyala sebagai wujud komitmen bersama untuk membangun bangsa," pungkas Fonika. (Muhamad Alviyan/Kaperwil Jakarta/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini