JAGUARNEWS77.com // Jakarta - Pada Kamis (19/12), pegawai Lapas Narkotika Jakarta mengikuti upacara peringatan Bela Negara dengan antusias. Semenjak pagi, pegawai Lapas Narkotika Jakarta dengan penuh semangat sudah berkumpul untuk mengikuti rangkaian kegiatan upacara yang dipimpin langsung oleh Kalapas, Fonika Affandi.
Kegiatan juga dirangkaikan dengan pemberian penghargaan pegawai teladan serta penyerahan secara simbolis penghargaan ZI-WBK kepada Duta Layanan sebagai perwakilan pegawai Lapas Narkotika Jakarta.
Fonika yang menyampaikan amanat Presiden RI menyampaikan sebagai warga negara untuk terus menggelorakan sikap Bela Negara.
“Hari Bela Negara Tahun 2024 yang peringatannya jatuh pada 19 Desember bertemakan "Gelorakan Bela Negara Untuk Indonesia Maju", menjadi momentum seluruh warga negara Indonesia agar terus menggelorakan bela negara dengan berkontribusi secara nyata dalam berbagai aspek kehidupan”, ujar Fonika menyampaikan amanat Presiden RI.
Presiden menyampaikan pesan bahwa bela negara bukan hanya tanggung jawab militer, tetapi juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat.
"Setiap warga negara harus siap berkontribusi dalam berbagai aspek, baik melalui pendidikan, ekonomi, maupun sosial," tambah Fonika.
Pesan ini diharapkan dapat menginspirasi pegawai Lapas Narkotika Jakarta untuk lebih aktif dalam kegiatan yang mendukung kemajuan bangsa.
Fonika secara khusus juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran serta Warga Binaan Pemasyarakatan yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan pembangunan ZI-WBK.
“Secara pribadi, saya mengucapkan terima kasih serta apresiasi yang tinggi kepada seluruh jajaran dan Warga Binaan yang turut berkontribusi dalam pembangunan ZI-WBK di Lapas Narkotika Jakarta”, pungkas Fonika. (Muhamad Alviyan/Kaperwil Jakarta/Red)