JAGUARNEWS77.com // Jakarta – Kalapas Narkotika Jakarta, Fonika Affandi, mengikuti kegiatan Zoom yang membahas strategi pengamanan Lapas dan Rutan pada Selasa, 3 Desember 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat Pengamanan dan Intelijen Kementerian IMIPAS sebagai upaya untuk meningkatkan sistem pengamanan di seluruh Lapas dan Rutan di Indonesia.
Dalam sesi Zoom yang dihadiri oleh UPT dari berbagai wilayah, pembahasan difokuskan pada langkah-langkah konkret yang harus diambil untuk memperkuat pengawasan dan menjaga keamanan di Lapas dan Rutan. Selain itu, turut dibahas pula mengenai penerapan teknologi dalam mendukung strategi pengamanan, serta pentingnya koordinasi yang baik antara petugas untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
Fonika Affandi menyampaikan bahwa pengamanan di Lapas Narkotika Jakarta akan terus diperkuat, dengan fokus pada pencegahan peredaran narkoba dan gangguan keamanan lainnya. "Strategi pengamanan yang dibahas dalam kegiatan ini sangat penting untuk diterapkan di setiap Lapas dan Rutan. Kami di Lapas Narkotika Jakarta siap untuk mengikuti arahan dan memastikan bahwa lingkungan kami tetap aman dan terjaga," ujarnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sistem pengamanan di seluruh Lapas dan Rutan di Indonesia, serta meningkatkan profesionalisme petugas dalam menjalankan tugasnya demi menciptakan kondisi yang lebih aman dan kondusif bagi warga binaan maupun petugas. (Muhamad Alviyan/ Kaperwil Jakarta/ RED)