JAGUARNEWS77.com # Lebak, Banten – Meski dengan segala keterbatasan dan atas bantuan para donatur, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Kabupaten Lebak kembali melakukan giat baksos Jum’at berkah membagikan nasi kotak makan siang selepas melaksanakan shalat Jum’at di kawasan pusat kota Rangkasbitung Kabupaten Lebak – Banten. Jum’at 10 September 2021.
Kegiatan Jum’at berkah yang sudah menjadi program organisasi PPWI Lebak ini, menyasar para pengayuh becak dan para pedagang Asongan serta pengamen jalanan seputar jalan Hardi Winangun depan SMAN 1 Rangkasbitung.
Saat ditemui di sela – sela kegiatan, Abdul Kabir, Ketua Persatuan Pewarta Warga Indonesia Kabupaten Lebak mengharapkan, Bhakti sosial PPWI Lebak yang menjadi agenda rutin mingguan ini dapat menggugah kepedulian semua pihak terhadap para kaum dhuafa dan fakir miskin.
“Semoga kedepan kegiatan kami ini tidak hanya sebatas pembagian nasi kotak tetapi mudah mudahan bisa lebih ditingkatkan lagi, saya juga berharap kegiatan yang kami lakukan ini dapat menggugah kepedulian yang lain untuk berbagi dengan sesama,” harap ketua PPWI Lebak.
Ditemui terpisah, Mardin, seorang pengayuh becak di sekitar jalan Hardi Winangun yang menerima nasi kotak dari tim Jum’at berkah PPWI Lebak mengaku sangat senang dengan adanya kegiatan Jum’at berkah yang dilakukan oleh PPWI Lebak setiap Jum’at ini.
“Tadi waktu dikasih nasi kotak saya ketiduran di becak saya, eh tiba – tiba ada yang bangunin ngasih nasi, kebetulan saya belum makan siang pak karena belum dapat penumpang, saya sangat senang pak, semoga PPWI Lebak tambah sukses,” ucapnya.
Sementara itu, H. Uat Haryanto salah satu anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebak Fraksi Partai Gerindra berasal dari Dapil V ditemui dikantornya mengatakan, kegiatan yang dilakukan PPWI Lebak ini sangat menginspirasi dirinya untuk ikut menyumbangkan nasi kotak melalui PPWI Kabupaten Lebak untuk diberikan kepada kaum dhuafa.
“Luar biasa kegiatan ini saya rasa, ditengah Pandemi dan kesulitan seperti saat ini, kawan kawan dari PPWI masih ada kepedulian terhadap sesama, semoga apa yang mereka lakukan dapat menginspirasi yang lain untuk ikut berbagi,” ungkap Anggota Dewan yang dikenal hamble ini.
Lebih jauh Uat Haryanto mengharapkan PPWI kabupaten Lebak terus bersinergi dengan semua stakeholder yang ada di kabupaten Lebak agar dapat terus menebarkan kebaikan dengan melakukan kegiatan – kegiatan sosial di tengah tengah masyarakat kabupaten Lebak.
“Lakukan pendekatan persuasif dengan para pemangku kebijakan, tebarkan kebaikan dengan sesama melalui kegiatan sosial,” Pungkasnya.
Reporter : Ulle
(Red)